AksiCrimeDramaFantasiFilmPetualanganSci-fiSuperheroThriller

Lihat Gambar-gambar Terbaru dari Serial Daredevil: Born Again

4
×

Lihat Gambar-gambar Terbaru dari Serial Daredevil: Born Again

Sebarkan artikel ini

panic-rooms.com – Jelang pemutaran perdana pada bulan Maret 2025, tiga gambar baru dari serial Daredevil: Born Again telah dirilis.

Gambar pertama menampilkan Matt Murdock (Charlie Cox) dan Karen Page (Deborah Ann Woll) duduk di bangku di dalam gedung yang nampak seperti gedung pengadilan.

Sementara gambar berikutnya menampilkan Wilson Fisk/Kingpin (Vincent D’Onofrio) di atas gedung pada malam hari.

Sedangkan untuk gambar terakhirnya memperlihatkan Matt Murdock (Cox) memakai kostum Man Without Fear yang sangat mirip dengan yang dikenakannya selama versi Netflix.

Ketiga gambar tersebut diungkap oleh Entertainment Weekly sebagai bagian dari seri Pratinjau 2025.

Charlie Cox Tidak Menyangka Bakal Perankan Daredevil Lagi di MCU

Entertainment Weekly juga berbincang dengan Cox untuk Pratinjau Daredevil: Born Again 2025.

Aktor tersebut berbagi kalau ia tidak pernah menyangka bakal memerankan Matt Murdock/Daredevil lagi usai pembatalan mengejutkan serial Marvel tersebut oleh Netflix pada tahun 2018.

Bahkan usai kembali tampil sebagai cameo dalam Spider-Man: No Way Home tahun 2021 dan peran pendukung dalam She-Hulk: Attorney at Law tahun 2022, Cox tidak menyangka kebangkitan Daredevil bakal terjadi dalam rencana Marvel Studios.

“Saya tak pernah menyangka ini bakal menjadi serial TV lagi. Saya hanya berasumsi bahwa kami telah melakukannya, jadi mungkin ini bakal jadi sesuatu yang lain,” kata Cox.

“Jadi saya terkejut saat mereka memberi tahu saya pada 2022 kalau kami bakal membuat sebuah serial, tapi saya juga sangat senang.

Ini merupakan media yang sangat bagus untuk karakter ini. Masih banyak cerita yang tersisa untuk diceritakan. Jadi, semakin banyak waktu yang kami miliki untuk melakukannya, semakin baik!”

Meski sebagian besar detail alur cerita Daredevil: Born Again masih dirahasiakan, serial Disney+ ini bakal melanjutkan alur cerita yang telah dibocorkan dalam serial terbatas, Echo dengan Wilson Fisk yang diperankan oleh D’Onofrio bakal mencalonkan diri sebagai wali kota New York City.

Usai perombakan kreatif, Daredevil: Born Again juga bakal memiliki ikatan yang lebih kuat dengan serial Netflix asli dengan Elden Henson, Jon Bernthal, Ayelet Zurer dan Wilson Bethel bakal kembali memerankan karakter mereka dari Daredevil sebagai Foggy Nelson, Frank Castle/Punisher, Vanessa Fisk dan Benjamin Poindexter/Bullseye.

Mengenai pemeran baru, Daredevil: Born Again sendiri bakal menampilkan debut Marvel Cinematic Universe dari Kamar de los Reyes sebagai Hector Ayala/White Tiger, Margarita Levieva sebagai Heather Glenn, Michael Gandolfini sebagai Daniel Blade, Genneya Walton sebagai BB Urich, Arty Froushan sebagai Buck Cashman, Jeremy Earl sebagai Cole North dan masih banyak lagi.

Mohan Kapoor juga bakal kembali memerankan karakternya dari Ms. Marvel and The Marvels sebagai ayah Kamala Khan, Yusuf Khan.

Daredevil: Born Again akan tayang perdana di Disney+ pada tanggal 4 Maret 2025 sebagai bagian dari Fase 5 MCU.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *