FilmInfotainment

Terungkap! Ini Peran Chris Evans dalam Avengers: Doomsday

56
×

Terungkap! Ini Peran Chris Evans dalam Avengers: Doomsday

Sebarkan artikel ini

panic-rooms.com – Usai Chris Evans terpilih dalam Avengers: Doomsday, kini sudah dipastikan karakter apa yang bakal ia perankan selanjutnya di MCU.

Bukan Captain America atau Johnny Storm, melainkan Nomad, identitas alternatif dari Captain America asli, Steve Rogers.

Dalam podcast terbaru The Hot Mic dengan Jeff Sneider dan John Rocha, Sneider mengungkapkan kalau Evans bakal memerankan Nomad di Doomsday.

Sneider berkata, “Nomad. Oh, dia (Evans) kembali sebagai Nomad.

Saya ingat di sini Nomad yang asli adalah identitas alternatif yang diadopsi Steve Rogers usai ia meninggalkan kostum dan gelar Captain America karena kecewa dengan pemerintah.

Ya, itu terdengar seperti sesuatu yang dapat terjadi setelah Brave New World dan saya diberi tahu kalau dia hanya akan menjadi Nomad.”

Siapa Nomad dalam Komik Marvel?

Dalam Komik Marvel, Nomad adalah nama yang digunakan Steve Rogers usai ia berhenti menjadi Captain America.

Ia pertama kali muncul sebagai Nomad dalam Captain America #180 (Desember 1974).

Steve menjadi Nomad pada 1970-an usai kehilangan kepercayaan pada pemerintah AS karena korupsi yang terungkap dalam cerita Secret Empire.

Sebagai Nomad, ia adalah pahlawan tanpa ikatan dengan negara mana pun.

Kostum Nomad sangat berbeda dan dilengkapi dengan jubah. Kostum ini menunjukkan keputusan Steve untuk memperjuangkan keyakinan dan nilai-nilainya alih-alih mengikuti negara atau simbol mana pun secara membabi buta.

Dalam Avengers: Doomsday, Robert Downey Jr. akan berperan sebagai Doctor Doom, Chris Evans sebagai Nomad, Tom Holland sebagai Spider-Man, Pedro Pascal sebagai Reed Richards, Joseph Quinn sebagai Johnny Storm, Wyatt Russell sebagai Agen AS, Vanessa Kirby sebagai Sue Storm, Florence Pugh sebagai Yelena Belova, David Harbour sebagai Red Guardian, Sebastian Stan sebagai Bucky Barnes/Winter Soldier, Anthony Mackie sebagai Sam Wilson/Captain America, Ebon Moss-Bachrach sebagai The Thing, Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Strange, Elizabeth Olsen sebagai Wanda Maximoff/Scarlet Witch dan Yahya Abdul-Mateen II sebagai Wonder Man.

Proses syuting Avengers: Doomsday sendiri bakal dimulai pada bulan Maret 2025 dengan Russo Brothers sebagai sutradara dan Stephen McFeely sebagai penulis naskahnya.

Tak seperti biasanya di Marvel, Russo Brothers juga bakal memproduksi kedua film tersebut melalui perusahaan AGBO mereka.

Avengers: Doomsday bakal menjadi film multiverse karena film ini adalah akhir dari Multiverse Saga.

Alur cerita Avengers: Doomsday mengikuti kisah Doctor Doom yang diperankan oleh Robert Downey Jr. yang sebenarnya tidak jahat karena ia yakin kalau ia berusaha menyelamatkan multiverse dari serangan.

Dalam logikanya yang bengkok, satu-satunya cara agar multiverse bisa bertahan hidup adalah dengan menyatukan semua alam semesta di satu tempat, Battleworld di bawah kekuasaannya.

Ia melihat itu sebagai satu-satunya jalan untuk memastikan kelangsungan hidup semua orang.

Avengers: Doomsday dijadwalkan dirilis pada 1 Mei 2026, sedangkan Avengers: Secret Wars bakal dirilis pada 7 Mei 2027.**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *